Sabtu, 16 April 2011

Tumbal Kemenangan

Kemenangan 4 - 1 atas Bontang FC sepertinya harus dibayar mahal oleh Sriwijaya FC. Pasalnya, dua pemain pilarnya Jajang Mulyana dan Thierry Ghathuessi dibekap cedera cukup serius. Keduanya harus ditarik keluar karena tidak dapat melanjutkan pertandingan.

Jajang ditarik keluar pada menit 61 karena menderita cedera hamstring. Posisinya pun lantas diganti Korinus Fingkreuw. Sedangkan Thierry ditarik keluar pada menit 79 karena menderita kram, kemudian pelatih Ivan Kolev memasukkan Achmad Jufrianto untuk mengantikan Thierry di posisi pertahan SFC.